Header Ads

Penyuluh Gondomanan Binwin Sinergi dengan BP4 Kemantren

 

Lintasnusatoday- Penyuluh Agama Islam Kemantren Gondomanan Ismiyati, S. Ag melakukan bimbingan dan konseling pranikah untuk Calon Pengantin (Catin), Rabu, 21 Agustus 2024 bertempat di ruang nikah KUA Gondomanan.
Kegiatan ini dilakukan kerjasama KUA dengan BP4 dengan tujuan pembekalan calon pengantin sebagai langkah awal untuk menuju kejenjang pernikahan.
Bimbingan bagi calon pengantin adalah salah satu kebijakan yang diwajibkan bagi setiap pasangan pranikah. Hal ini tentunya demi kebaikan dari setiap pasangan untuk membekali setiap pasangan yang akan menikah tentang cara membina keluarga sakinah.
Ismiyati mengatakan kegiatan ini untuk memantapkan komitmen para calon pengantin sebelum menjalani bahtera rumah tangga bahwa pernikahan adalah ibadah maka perlu dijaga, dirawat dan saling melengkapi.[ekoAW]

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.