Header Ads

MIN 1 Yogyakarta Berikan Apresiasi ke Siswa dan Guru

 Lintasnusatoday – MIN 1 Yogyakarta menggelar acara penyerahan apresiasi pada sesi pengumuman saat Apel pagi di halaman MIN 1 Yogyakarta, Senin (29/7/2024). Apel yang dipimpin oleh Bayu Pamungkas, S. Pd ini dihelat tepat pada pukul 07.00 WIB. Hanik Nurul Hidayah, M.S.I selaku pembina apel secara langsung menyerahkan apresiasi untuk para juara lomba class meeting dengan didampingi oleh Arti Lestari, S. Pd selaku ketua class meeting. Acara ini berlangsung meriah dengan dihadiri oleh seluruh siswa, guru, dan pegawai madrasah.

Dalam class meeting kali ini, terdapat beberapa cabang lomba yang dipertandingkan, antara lain lomba catur untuk perwakikan kelas dan lomba senam antar kelas. Para pemenang lomba tersebut telah menunjukkan kemampuan dan semangat yang luar biasa dalam setiap kompetisi.

Selain lomba catur dan senam, MIN 1 Yogyakarta juga menyerahkan apresiasi untuk lomba cipta pantun dalam rangka memeriahkan Hari Pendidikan Nasional yang terbagi dalam dua kategori, yaitu untuk siswa dan untuk guru serta pegawai. Lomba cipta pantun ini menjadi wadah bagi para peserta untuk mengekspresikan kreativitas dan bakat mereka dalam berpantun.

Kepala MIN 1 Yogyakarta, Hanik Nurul Hidayah, M.S.I dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada para pemenang dan mengapresiasi usaha serta kerja keras yang telah mereka tunjukkan. Beliau berharap, kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan sebagai bentuk dukungan terhadap pengembangan bakat, potensi hingga kemampuan dalam dunia literasi bagi seluruh siswa, guru, dan pegawai.

“Acara lomba-lomba internal ini tidak hanya sekadar ajang kompetisi, tetapi juga sebagai sarana untuk mengukur kemampuan non akademik sekaligus literasi seluruh civitas MIN 1 Yogyakarta serta dapat menjadi sarana meningkatkan semangat kebersamaan di antara kita semua,” ujar Ibu Hanik sapaan beliau.
Para pemenang lomba catur, senam, dan cipta pantun menerima penghargaan berupa piala, sertifikat, dan hadiah menarik lainnya. Semoga penghargaan ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh warga MIN 1 Yogyakarta untuk terus berprestasi dan mengembangkan diri.

Dengan berakhirnya acara penyerahan apresiasi ini, MIN 1 Yogyakarta berharap dapat terus menginspirasi dan mendukung perkembangan pendidikan dan kreativitas di kalangan siswa, guru, dan pegawai. (gyt)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.