Header Ads

KUA Gondomanan terima Kunjungan Monev Srapras Kemenag RI

Lintasnusatoday-  Kantor Urusan Agama ( KUA) Kemantren Gondomanan menerima kunjungan tim Monitoring dan Evaluasi Sarana dan Prasarana (Monev Sarpras) Kementerian Agama Republik Indonesia dan tim Polda Metro Jaya didampingi Kabid Urais Kantor Wilayah Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta. Kamis, 22 Agustus 2024.
Tim Monitoring dipimpin Kasubdit Mutu Sarana, Prasarana dan Sistem Informasi, H. Jajang Ridwan, S.Ag., MA didampingi Kabid Urais H. Jauhar Mustofa, MSI dan satu orang perencana.
Tim monitoring meninjau keadaan sarana dan prasarana yang ada di Kantor Urusan Agama Kemantren Gondomanan, terutama bantuan KUA revitalisasi diantaranya Laptop, seperangkat komputer dan scanner dan Printer buku nikah serta mendata berbagai sarana dan prasarana meliputi balai nikah, ruang PTSP, ruang Staff, ruang Kepala, ruang arsip dan lain-lainnya. Selain itu, tim monev juga meminta jumlah dan status pegawai, jumlah penyuluh, penghulu, staff dan jumlah Penyuluh Agama Islam Non PNS.
Kasubdit Mutu Sarana, Prasarana dan Sistem Informasi, H. Jajang Ridwan, S.Ag., MA meminta Kepala KUA Kemantren Gondomanan Gondomanan untuk memanfaatkan sarana prasarana yang telah diberikan untuk mendukung kelancaran dalam melayani masyarakat.
Kasubdit juga meminta agar barang yang sudah ada di jaga dan dirawat karena tidak semua KUA mendapatkan bantuan sarana dan prasarana pada tahun ini.
Jauhar Mustofa mennmgatakan bangunan dan fasilitas di KUA Gondomanan masih cukup bagus.[ekoAW]

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.