Header Ads

Kepala KUA Ngampilan Ikuti Festival Upacara Adat Jogo X Jogo Kelurahan Notoprajan

Lintasnusatoday-  Kepala KUA Ngampilan,Muhamad Sahidin,S.Ag,M.S.I, ikuti Festival Upacara Adat Jogo X Jogo Kelurahan Notoprajan pada hari Jum’at,23/08/2024 di Ruang Terbuka Hijau Publik Gendingan(RTHP) RW 03.
Dalam rangkaian Kirab budaya upacara adat Jogo X Jogo (Uapacara Merti Kali) dengan tema “Gumregah Jumangkah Ngrengkuh Ajining Budaya” dan Notofes,dilakukan penyerahan kleting berisikan air berasal dari sumber mata air yang ada di wilayah bantaran sungai winongo akan diserahkan kepada K.R.T Purbokusumo di Ndalem Notoprajan.Sebelum kirab beberapa kleting diserahkan kepada Lurah Notoprajan,Diah Nur Astuti S,H,Ketua LPMK Kemantren Ngampilan,Kapolsek Ngampilan, Danramil dan Kepala KUA Ngampilan.Sedangkan yang dua kleting diserahkan ke Ndalem Notoprajan untuk rangkaian kegiatan Notofes pada hari Sabtu 24/08/2024.
Kegiatan ini diawali sambutan ketua panitia ,Bapak Warni dan dibuka oleh Mantri Pamong Praja (MPP) Kemantren Ngampilan,Anis Luhur Kurniawan,S.I.P.Sebelum kirab diisi penampilan dari warga antara lain tarian budaya sanggar tari Angin-angin ,Sanggar tejokusuman dan tarian kampung menari serta musik jawa,karawitan sekar laras.Setelah itu baru mulai kirab bersama rombongan devile,Bregada Wirogending menuju ndalem Notoprajan dengan membawa 4 gunungan yang berisi makanan diantaranya tahu tempe asli buatan tejokusuman dan sayuran . Saat kirab disediakan dua kuda ,satu ditunggangi oleh MPP kemantren Ngampilan satunya ditunggangi oleh Lurah Notoprajan.Acara berjalan lancar dan tertib dibawah komando Kapolsek Ngampilan,AKP Sriyati S.Sos,M.S.I, dalam melakukan pengamanan jalannya acara kirab budaya Festival adat Jogo X Jogo Kelurahan Notoprajan dilanjut grebeg gunungan dan kembul takir disediakan ratusan takir nasi.(Janti)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.